Jumat, 09 Oktober 2009

30 Rahasia Wanita yang Harus Pria Ketahui

1.    Bila seorang wanita mengatakan dia sedang bersedih,tetapi dia tidak meneteskan airmata,itu
       berarti dia sedang menangis di dalam hatinya.
2.    Bila dia tidak menghiraukan kamu setelah kamu menyakiti hatinya,lebih baik kamu beri dia
       waktu untuk menenangkan hatinya sebelum kamu menegur dengan ucapan maaf.
3.    Wanita sulit untuk mencari sesuatu yang dia benci tentang orang yang paling dia sayang
       (karena itu banyak wanita yang patah hati bila hubungannya putus di tengah jalan).

Mengungkap Semua Rahasia Dibalik Tabir Mysteri Registry Windows XP

Beberapa tips dan registry dibawah ini cuma berlaku buat Windows XP.
Sebelum mengutak-atik Registry, ada baiknya melakukan backup terlebih dahulu.

* Klik tombol Start > Run.
* Ketik regedit dan tekan Enter setelah berada didalam jendela Run.
* Didalam Registry Editor, pilih menu File > Export.
* Setelah Export Registry File muncul, masukkan nama file ke bagian File Name, misalnya backup-registry dan sebagainya.
* tekan tombol Save.


Mempercepat Update Registry
Mw buka facebook, friendster, youtube gak bisa karena di blok???
Tenang....
Gak usah panik....
Kita bisa mengakali blokir website tersebut dengan mem-bypass blok tersebut...
Caranya????

Selasa, 15 September 2009

10 Tips Mudik Aman dan Nyaman

Selasa, 15 September 2009 | 10:28 विब

JAKARTA, KOMPAS.com – Hari Raya Idul Fitri sudah di depan mata. Aktivitas masyarakat di kota pun terlihat berkurang. Jalan-jalan mulai lengang. Para pekerja sudah berancang-ancang mengambil cuti panjang. Tiket-tiket sudah habis dipesan. Semua demi satu tujuan, berkumpul bersama keluarga di hari raya.

Bagi masyarakat urban, acara mudik ke kampung halaman adalah ritual yang dilakukan setiap tahun. Macet di jalan bukanlah rintangan. Tak jadi soal perjalanan jadi lebih panjang daripada hari-hari biasanya. Nah, bagi mereka yang ingin mudik dengan kendaraan pribadi, berikut tips ringan yang perlu dipersiapkan agar perjalanan menjadi aman dan nyaman.

1. Daftar barang bawaan
Beberapa hari sebelum berangkat, buatlah daftar barang-barang yang akan dibawa. Lakukanlah ini sebelum Anda mulai beberes. Daftar barang bawaan akan meminimalisir kemungkinan lupa. Buatlah daftar dimulai dari barang-barang yang paling penting, penting, kurang penting, dan tidak penting.

2. Cek kondisi kendaraan
Kendaraan adalah tulang punggung perjalanan Anda. Oleh karena itu, pastikan kendaraan Anda apakah mobil atau motor siap digunakan untuk perjalanan jauh. Sangat direkomendasikan untuk membawa kendaraan Anda ke bengkel resmi guna diperiksa secara menyeluruh.

Jujugan Serayu, Keindahan Kampung di Tepi Sungai


Senin, 7 September 2009 | 08:17 विब


Suasana asri kampung halaman acapkali melahirkan kerinduan bagi orang-orang kota. Gemericik sungai dan hamparan sawah yang menghijau tidak lagi identik dengan ketertinggalan, tapi seperti oase batin yang selalu ingin dikenang dan didatangi.

Bagi masyarkat kota, terutama kaum urban, suasa desa seperti itu seperti barang mahal. Tak heran kemudian, jika beberapa tahun belakangan, obyek wisata yang menghadirkan kembali suasana kampung mulai bermunculan. Orang-orang kota pun rela pergi jauh bahkan blusak-blusuk melintasi jalan yang rusak demi mendapatkan kembali suasana alam yang tidak bisa dijumpainya di kota.

Di Banjaregara, Jawa Tengah, tepatnya di tepi Sungai Serayu, satu obyek wisata kampung dikembangkan untuk mereka yang ingin melepas penat di tengah suasana pedesaan. Sungai Serayu menyimpan beragam keindahan dari hulu hingga hilir. Salah satunya di titik yang melewati Desa Randegan, Kecamatan Sigaluh, Banjarnegara.

Menembus "Kota Angin" Majalengka

Selasa, 15 September 2009 | 09:47 WIB

Oleh TIMBUKTU HARTHANA


KOMPAS.com - Gerah dan teriknya sengatan matahari di ruas pantai utara Jawa Barat sedikit terhapus saat lewat jalur alternatif yang melintasi ”Kota Angin” Majalengka. Embusan angin dan pemandangan alam Gunung Ciremai menyejukkan perjalanan panjang melewati kota yang terletak 44,5 kilometer arah barat daya Cirebon ini.

Majalengka adalah salah satu kota di jalur alternatif pemudik asal Jakarta dan Bandung menuju Jawa Tengah. Ketika jalur pantura macet, pemudik asal Jakarta biasanya diarahkan melewati Subang-Cikamurang-Kadipaten, kemudian melewati Majalengka menuju Cirebon selanjutnya ke Brebes.

Demikian pula pemudik asal Bandung, yang sering terjebak macet di daerah Prapatan karena pasar tumpah, juga diarahkan ke Majalengka dari arah Kadipaten. Setelah masuk kota Majalengka, ada dua jalan yang bisa dipilih pemudik menuju Brebes, Jateng. Rute pertama lewat Sumber-Kota Cirebon-Kanci, sedangkan rute kedua melalui Cikijing-Kuningan-Cidahu-Ciledug.

Titik persimpangan di antara kedua rute itu adalah Bundaran Cigasong, Majalengka. Dari bundaran itu, belok ke kanan jika ingin menempuh rute lewat Cikijing. Namun, jika ingin menempuh rute pertama, melewati Sumber, ambil jalan lurus dari arah kota. Kondisi jalan di kedua rute sama-sama mulus meski lebarnya hanya 5-6 meter.

Jejaring Sosial Bikin Orang Jadi Kurang Cerdas

Rabu, 9 September 2009 12:05 WIB


Beijing (ANTARA News) - Seorang ahli dalam masalah ingatan mengatakan, sebagian jejaring sosial dapat membuat orang jadi kurang cerdas, sementara yang lain dapat meningkatkan kemampuan orang untuk mengingat banyak hal, demikian laporan pers baru-baru ini.

Dr. Tracy Alloway, psikolog di Stirling University, mengatakan, beberapa jejaring, seperti Facebook, sesungguhnya mungkin meningkatkan daya kerja ingatan karena semua jejaring tersebut mengharuskan orang menyimpan banyak informasi di dalam kepala mereka.

Pesawat Ulang-Alik Discovery Mendarat di California

Sabtu, 12 September 2009 20:50 WIB



Los Angeles (ANTARA News/Xinhua-OANA) - Pesawat ulang-alik AS Discovery mendarat dengan selamat di Pangkalan Angkatan Udara Edwards di California, Jumat waktu setempat, setelah misi pemasokan-kembali selama dua pekan ke stasiun antariksa internasional.

Tempat pendaratan dipindahkan ke Pangkalan Edwards setelah kondisi cuaca memaksa pengawas penerbangan membatalkan izin pendaratan di Pusat Antariksa Kennedy di Florida selama dua hari berturut-turut.

Discovery, dengan tujuh astronot, menyentuh landasan pacu pukul 20:53 waktu setempat, Jumat, (07:53 WIB, Sabtu), sebelum matahari terbenam.

Unram Segera Patenkan Teknologi Gubal Gaharu

Senin, 14 September 2009 11:28 WIB


Mataram (ANTARA News) - Universitas Mataram (Unram) Nusa Tenggara Barat (NTB), segera mempatenkan teknologi pembuatan Gubal Gaharu Lombok hasil temuan salah seorang peneliti Unram, yakni almarhum Dr. Parman, mantan Dekan Fakultas Pertanian.

Dekan Fakultas Pertanian Unram Ir. Sudirman, P.Hd, di Mataram, Senin, mengatakan, teknologi pembuatan Gubal Gaharu Lombok hasil temuan almarhum Dr. Parman menjadi perhatian sejumlah negara di dunia diantaranya Malaysia dan Jerman. Dua negara tersebut sangat tertarik dengan teknologi gubal Gaharu hasil temuan penelitian Unram.

"Atas dasar itulah, dalam waktu dekat Unram akan segera mengurus hak paten teknologi Gubal Gaharu, terlebih adanya berbagai budaya serta hasil penemuan pakar Indonesia yang diklaim oleh Malaysia belakangan ini," ujarnya.

Pemkot Tuntut Kontraktor Pedestrian Bertanggung Jawab Soal Pohon Roboh di Jalan Raya Darmo

[ Selasa, 15 September 2009 ]


SURABAYA - ''Tuntuten rekanane (tuntut saja rekanannya, Red), Rek. Jangan saya.'' Itulah ucapan Wali Kota Bambang Dwi Hartono soal pertanggungjawaban tragedi pohon roboh di Jalan Raya Darmo, Sabtu (12/9) dan Minggu (13/9). Menurut dia, dua pohon sono itu tumbang karena kesalahan kontraktor yang menggarap trotoar atau jalur pejalan kaki (pedestrian way).

Bambang menjelaskan, sejak Jumat malam (11/9), sejatinya dirinya sudah tahu kesalahan kontraktor tersebut. Kala itu, dia memang melintas di Raya Darmo. Bambang menyaksikan pekerja sedang memotong akar pohon. ''Sudah saya ingatkan. Kalau akarnya dipotong habis, iso rubuh,'' ungkapnya seusai memimpin apel kesiapan Lebaran di Taman Surya kemarin (14/9).

Setelah menegur pekerja, Bambang langsung mengontak Kepala Bidang Pertamanan dan Penerangan Jalan Umum (PJU) Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Aminuddin serta Kepala DKP Hidayat Syah. Dua pejabat dinas itu diminta memperhatikan pohon. Sebab, Bambang sudah mengira pohon tersebut bakal roboh.

Pemudik Mulai "Banjiri" Solo

Solo (ANTARA News) - Arus mudik Lebaran yang menggunakan jasa angkutan kereta api baik yang berasal dari arah barat seperti Jakarta dan Bandung maupun dari timur yakni Surabaya, Banyuwangi, dan Jember, mulai `membanjiri` Stasiun Kereta Api Jebres, Solo.

"Pada hari Senin (14/9) atau H-7 Lebaran, penumpang kereta api yang turun di Stasiun Kereta Api Ekonomi Jebres, Solo tercatat 1.224 orang dan yang naik 754 penumpang," kata Supriyono, salah seorang staf di Stasiun Kereta Api Ekonomi Jebres, Solo, Selasa.

Untuk hari ini, katanya, jumlah penumpang yang turun diperkirakan lebih banyak lagi, mereka sebagian besar datang dari arah barat yaitu Jakarta dan Bandung, sementara dari arah timur seperti Surabaya tidak begitu ramai kendati juga mengalami kenaikan.